Apa Itu Proxy?
Proxy
 adalah suatu sistem yang memungkinkan kita untuk bisa mengakses 
jaringan internet menggunakan IP yang berbeda dengan yang diterima oleh 
perangkat. Sistem ini menggunakan proxy server untuk dapat bekerja. 
Sedangkan proxy server itu sendiri merupakan perangkat atau komputer 
yang digunakan untuk menyediakan layanan proxy. Sehingga, Anda tetap menggunakan jaringan internet yang digunakan 
sekarang dan dihubungkan ke proxy server. Anda dapat menggunakan beberapa 
penyedia proxy server gratis yang sudah banyak ditawarkan di internet.
Proxy merupakan aplikasi yang berfungsi juga untuk menjembatani antara server dan client, atau bisa juga menjadi perantara antara client dengan server yang ada di cloud atau internet. Device yang mempunya fungsi web proxy salah satunya adalah Mikrotik. Mikrotik memiliki fitur Web proxy yang bisa digunakan sebagai proxy 
server yang nantinya akan menjadi perantara antara browser user dengan 
web server di Internet.
|  | 
| Mikrotik Routerboard | 
Cara Kerja Web Proxy
Ketika user membuka suatu situs, maka browser akan mengirimkan HTTP 
request ke Server, namun karena computer user ini menggunakan web proxy 
maka proxy akan menerima HTTP request dari browser tersebut kemudian 
membuat HTTP request baru atas nama dirinya. HTTP request baru buatan 
Proxy inilah yang diterima oleh Server kemudian Server membalas dengan 
HTTP Response dan diterima oleh Proxy yang kemudian diteruskan ke 
browser user yang sebelumnya melakukan request.
Fungsi Web Proxy 
1. Caching 
Web Proxy bisa melakukan caching content dari sebuah situs, misal facebook dan youtube, dimana content yang sudah ter-cache, pada lain waktu akan digunakan kembali jika ada client yang mengakses ke web tersebut. Contohnya ketika anda membuka facebook atau Youtube, web proxy akan meng-cache content berupa image, script, video, dll. Sehingga jika lain kali kita mengakses Youtube tanpa internet, asalkan videonya sudah ter-cache web proxy, maka video Youtube akan terbuka dengan sempurna, sehingga otomati bisa menghemat BandWidth.
2. Filtering
Web proxy dapat membatasi atau bahkan memblok suatu situs tertentu yang tidak diinginkan, misal situs-situs porno, dan situs perjudian.
 
  
 
 
0 Comments